SERTIFIKASI KONTRAKTOR TERINTEGRASI INDONESIA (AKTI)
Anggota AKTI adalah Kontraktor Profesional dan Kompeten
Visi kami adalah menjadi organisasi yang kompeten, bermartabat dan dipercaya oleh pemangku kepentingannya untuk membangun daya saing usaha jasa konstruksi terintegrasi nasional.
Berpijak pada kode etik organisasi yang diamanatkan dalam AD/ART AKTI, kami menyusun program program yang berpihak kepada kepentingan nasional dengan Misi sebagai berikut :
1. Peningkatan kesempatan usaha pada pasar dalam negeri dan luar negeri;
2. Penyempurnaan dan penegakan regulasi; dan
3. Peningkatan kemampuan pelayanan organisasi.
Setiap Anggota AKTI terdaftar di Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi Nasional (LPJKN) sebagai badan usaha jasa konstruksi terintegrasi berkualifikasi besar (B1 atau B2).
AKTI adalah Asosiasi Kontraktor Terintegrasi Indonesia yang mempunyai misi untuk berkonstribusi pada perekonomian nasional dengan membantu pelaku jasa konstruksi Indonesia dalam pengembangan jasa konstruksi nasional dan kerjasama internasional.
Sebagai Asosiasi Jasa konstruksi terintegrasi, AKTI mempunyai tujuan sebagai berikut :
1. Menghimpun, membina dan mengembangkan kemampuan, kegiatan dan kepentingan para penyedia jasa konstruksi terintegrasi (Kontraktor) sebagai pelaku-pelaku ekonomi nasional dalam rangka mewujudkan kehidupan dunia usaha nasional yang mempunyai daya saing yang tinggi.
2. Membina hubungan kemitraan antar pelaku jasa konstruksi dengan pengguna jasa baik tingkat Pusat / Daerah.
3. Mengembangkan kemampuan penyedia jasa konstruksi terintegrasi nasional yang profesional dan diakui dunia internasional.
Sub Bidang Sertifikat Badan Usaha (SBU) SERTIFIKASI KONTRAKTOR TERINTEGRASI INDONESIA (AKTI)
Bagaimana cara mendapatkan SBU Jasa Konstruksi di SERTIFIKASI KONTRAKTOR TERINTEGRASI INDONESIA (AKTI)?
Hubungi kami untuk mendapatkan informasi lengkap tentang biaya, proses dan lama penerbitan SBU Jasa Konstruksi di SERTIFIKASI KONTRAKTOR TERINTEGRASI INDONESIA (AKTI)
Cara Cek Keaslian SBU Jasa Konstruksi
Alternatif aplikasi Jakontrust, gak ribet! Bisa scan SKA/SKT/SBUJK lama dan SKK & SBUJK Baru
SKK LPJK Scanner
Cek SKKmu dengan cepat pakai SKK LPJK Scanner sekarang